Bus Almuna Trans: Rute, Agen, Jadwal + Harga Tiket Agustus 2023

TICBUS.COM – Almuna Trans merupakan armada bus yang memberikan jasa layanan dengan rute Jakarta – Surabaya – Madura.

Operator bus ini digadang-gadang menjadi salah satu bus yang menjanjikan, karena banyaknya perantau asal Madura yang sering melakukan perjalanan ke Jakarta, maupun sebaliknya.

Sebagai armada yang banyak diminati para penumpang dari Madura, fasilitas yang diberikannya pun memberikan kenyamanan yang ekstra.

Bus Almuna Trans
Bus Almuna Trans

Meskipun rute Jakarta – Madura cukuplah jauh, rasanya penumpang akan diberikan pengalaman yang tidak terlupakan.

Fasilitas yang diberikan oleh armada bus ini tidaklah seperti bus malam kebanyakan.

Selama perjalanan, Anda tidak akan merasa pegal karena kursi yang disediakan sangatlah empuk dan memiliki sandaran kaki atau legrest.

Bagi Anda yang sudah penasaran dengan armada bus ini, simak informasi di bawah ini sampai selesai, ya.

Baca juga :

Profil Bus Almuna Trans

Bus Almuna merupakan perusahaan otobus yang melayani perjalanan ke berbagai kota di wilayah Indonesia.

PO ini berada di bawah naungan PT Almuna Indah Wisata Tour & Travel yang berkantor pusat di Kabupaten Pamekasan, Madura.

Almuna Trans sudah sangat dikenal oleh warga Madura karena melayani rute populer Madura – Jakarta PP.

Banyaknya perantau asal Madura yang bekerja di ibukota Jakarta, menjadi alasan didirikannya perusahaan otobus ini.

Selain fasilitas dan harga tiket yang terjangkau, cara pemesanan tiket bus Almuna Trans ini pun juga sangat mudah.

Anda bisa memesannya melalui situs resmi Almuna Trans maupun pada agen resminya yang ada di kota-kota yang dilintasinya.

Kontak Bus Almuna Trans :

  • Kantor Pusat : Jl. Pintu Gerbang 123, RT 01 / RW 07, Kab. Pamekasan, Jawa Timur
  • No. Telepon : 0324-327321
  • Situs : www.almunatrans.com
  • Email : [email protected]
  • Akun Instagram : almunaindahwisata_

Armada & Fasilitas Bus Almuna Trans

Ada beberapa kelas bus yang disediakan oleh Almuna Trans ini, semuanya memiliki fasilitas dan tarif yang berbeda.

1. Kelas AC Ekonomi

Bus kelas AC ekonomi menawarkan rute AKDP dan AKAP. Fasilitas yang ditawarkan di antaranya.

  • Posisi duduk 3-2.
  • Kapasitas penumpang ±59 tempat duduk.
  • Ada AC.
  • Terdapat reclining seat.
  • Tidak ada toilet.
  • Terdapat TV LCD.

2. Kelas VIP

Kelas VIP menawarkan rute AKAP dan antar pulau dengan berbagai fasilitas yang megah. Fasilitas yang ditawarkan di antaranya.

  • Posisi duduk 2-2.
  • Kapasitas penumpang ± 28 tempat duduk.
  • Ada AC.
  • Terdapat reclining seat.
  • Terdapat leg rest.
  • Disediakan bantal dan selimut.
  • Terdapat kamar mandi.
  • Terdapat TV LCD.
  • Disediakan WIFI.
  • Diberikan snack.
  • Makan malam 1x.
  • Disediakan coffee maker dan dispenser.

3. Kelas Executive

Kelas executive menawarkan rute AKAP dan antar pulau dengan berbagai fasilitas yang membuat penumpang sangat nyaman.

Fasilitas yang ditawarkan di antaranya.

  • Posisi duduk 2-2.
  • Kapasitas penumpang 28-32 tempat duduk.
  • Terdapat AC.
  • Terdapat reclining seat.
  • Terdapat leg rest.
  • Disediakan bantal dan selimut.
  • Terdapat toilet.
  • Terdapat TV LCD.
  • Disediakan WIFI
  • Diberikan snack.
  • Makan malam 1x.
  • Disediakan coffee maker dan dispenser.

Rute + Harga Tiket Bus Almuna Trans Terbaru 2023

Dengan fasilitas yang sangat banyak dan megah, tentunya membuat Anda penasaran dengan harga tiket yang diberikan oleh perusahaan bus ini.

Tenang saja, harganya tidak mahal untuk ukuran perjalanan jauh. Berikut adalah rute serta harga tiket yang ditawarkan.

RuteKelas BusTarif
Jakarta – SurabayaExecutiveRp280.000
Jakarta – BangkalanExecutiveRp300.000
Jakarta – SampangExecutiveRp320.000
Jakarta – PamekasanExecutiveRp350.000
Jakarta – SumenepExecutiveRp380.000

NB: Harga pada saat mudik lebaran, tarif dapat berubah dengan kisaran Rp300.000 – Rp700.000.

Daftar Agen Bus Almuna Trans Terdekat

Ada banyak cara untuk melakukan pemesanan armada bus ini, salah satunya mendatangi kantor pusatnya.

Tetapi, jika Anda jauh dari kantor pusat, Anda masih bisa menghubungi agen PO bus terkait.

Berikut adalah beberapa daftar agen bus yang bisa Anda hubungi untuk melakukan pemesanan tiket.

AgenKontak
Sumenep0877-1753-1109 / 0823-3422-2699
Pamekasan 10822-3215-5244 / 0819-4499-6323
Pamekasan 20877-1753-1108
Sampang 10838-3280-2793
Sampang 20877-5115-5829
Sampang 30877-1753-1106
Campong Sampang0877-1753-1107
Blega0877-1753-1105
Galis0877-1753-1104
Tanah Merah0877-1753-1103
Bangkalan0877-1753-1102
Cikarang0821-2561-6803
Pondok Pinang0813-1488-7776
Perak Surabaya0813-7984-7915 / 0877-1753-1101
Cibitung0813-1214-6616
Bekasi0813-9322-8336
Kampung Rambutan0818-1886-2029
Tangerang0812-9676-2635

Penutup

Demikian informasi yang bisa kami berikan terkait kelas, rute, harga tiket, dan daftar agen pembelian tiket po bus Almuna.

Jangan lupa untuk terus cek harga secara berkala, karena tarif bus bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan masing-masing. Selamat liburan!

Leave a Comment