Bus Mulyo Indah: Agen, Rute, Jadwal & Harga Tiket Agustus 2023

TICBUS.COM – Bus Mulyo Indah merupakan Perusahaan Otobus (PO) yang berasal dari kota Solo.

Bus ini memiliki banyak julukan, mulai dari “Hotel Berjalan”, “Kasur Berjalan”, hingga dinilai sebagai lambang kenyamanan dari sebuah perjalanan.

Julukan ini diberikan bukan tanpa alasan, hal ini diyakini oleh para penumpang bahwa bus memiliki banyak fasilitas yang memberi kenyamanan.

Bus Mulyo Indah
Bus Mulyo Indah

Penumpang bus ini bisa menikmati beberapa fasilitas cukup mewah selama dalam perjalanan seperti sandaran kaki, bantal, dan lain-lain.

Dengan fasilitas yang membuat penumpang merasa nyaman, harga yang ditawarkan pun tidak mahal.

Tentunya armada ini harus Anda masukkan dalam wishlist jasa angkutan perjalanan Anda.

Bagi Anda yang saat ini sedang merencanakan perjalanan, Anda perlu mencoba bus dengan kenyamanan super ekstra ini.

Baca juga :

Profil Bus Mulyo Indah

Bus dengan fasilitas super nyaman ini memiliki kantor yang berpusat di Jalan Adi Sumarmo No. 268, Solo, Jawa Tengah.

Bus Mulyo Indah memiliki layanan Bus Pariwisata, Bus AKAP dengan rute Solo – Semarang – Jakarta – Bogor, dan Bus AKDP dengan rute Solo – Semarang.

Perusahaan ini didirikan pada tahun 1984 oleh Bapak Soegiyanto.

Awalnya, PO bus ini memiliki dua jenis armada, yaitu PO Dwi Jaya dan PO Mulyo Indah. Namun, saat ini perusahaan hanya melayani PO Mulyo Indah.

Jasa transportasi dengan armada bus ini menggunakan sasis dari Mercedes-Benz dan Golden Dragon untuk memberikan ekstra kenyamanan bagi penumpang selama perjalanan.

Kelas yang disediakan oleh bus ini memiliki 2 pilihan, di antaranya adalah VIP/ Executive Young dan Executive Class.

Berbeda dengan bus kebanyakan, bus ini memiliki fasilitas yang fantastis bagi para penumpang menikmati perjalanan mereka.

Fasilitas utama yang dimiliki di antara lain adalah AC, toilet yang bersih, hiburan musik dan video menggunakan TV LCD, layanan makan malam prasmanan, serta camilan bagi penumpang Executive Class.

Kursi yang disediakan pun memiliki sandaran yang empuk bagi penumpang serta memiliki sandaran kaki ganda atau double legrest agar kaki penumpang tidak pegal selama perjalanan.

Fasilitas tambahan yang diberikan adalah penumpang juga diberikan selimut dan bantal.

Kontak Bus Mulyo Indah:

  • Kantor Pusat : Jl. Adi Sumarmo No. 268, Kec. Banjarsari, Kota Solo
  • No. Telepon : (0271) 719855
  • Situs : pomulyoindah.blogspot.com
  • Akun Instagram : @po.mulyoindah

Armada & Fasilitas Bus Mulyo Indah

Armada bus ini memiliki layout 2-2 untuk kelas VIP/Executive Young dan Executive Class.

Bagi Anda yang penasaran bagaimana bentuk VIP dan Executive Class, kami akan memberikan gambarannya.

1. VIP/ Executive Young

Bagi penumpang kelas VIP/ Executive Young, fasilitas yang diberikan adalah AC, LCD TV, bantal, selimut, makan malam prasmanan, toilet, sandaran kaki, dan tempat duduk yang nyaman.

2. Executive Class

Executive Class memberikan fasilitas yang lebih mewah. Selain itu, Executive Class menggunakan dua armada, yaitu Mercedez-Benz dan Golden Dragon yang lebih luas.

Fasilitas yang diberikan hampir sama seperti VIP Class, bedanya penumpang akan mendapatkan tambahan camilan selama perjalanan.

3. Sleeper Class

Meskipun bukan perusahaan raksasa, namun Mulyo Indah berani menghadirkan armada bus sleeper dengan rute Jakarta – Wonogiri.

Armada bus sleeper Mulyo Indah menggunakan bodi Legacy SR3 Suites Class buatan Laksana. Sedangkan sasisnya menggunakan Hino RM 280.

Rute + Harga Tiket Bus Mulyo Indah Terbaru 2023

Melihat fasilitas dan kenyamanan yang diberikan oleh armada ini, tentunya membuat Anda tertarik untuk menggunakan fasilitas bus sebagai penunjang perjalanan Anda.

Bagi Anda yang ingin memesan tiket, berikut adalah rute dan harga tiket armada bus.

RuteHarga Tiket
Jakarta – WonogiriRp 280.000
Bogor – WonogiriRp 280.000
Wonogiri – Jakarta – BogorRp 330.000 (Sleeper)
Bogor – SoloRp 235.000
Jakarta – SoloRp 235.000
Bekasi – SoloRp 235.000
Semarang – SoloRp 235.000
Bogor – SemarangRp 235.000
Solo – BogorRp 235.000
Solo – JakartaRp 235.000
Solo – BekasiRp 235.000

NB: Tarif bus Mulyo Indah bisa berubah sewaktu-waktu tergantung kebijakan perusahaan masing-masing.

Daftar Agen Bus Mulyo Indah Terdekat

Bagi Anda yang rumahnya jauh dari kantor pusat, Anda bisa membeli tiket bus ke agen terdekat di kota Anda.

Berikut adalah beberapa agen yang bisa Anda hubungi:

AgenKontak
Ambarawa0298-891245
Banyumanik024-70796053
Bawen0298-7182450
Bekasi0812-8812-1159 / 0878-8782-7839
Boyolali0276-3330945
Cakung0812-1819-6018
Cibinong021-8764628
Cijantung0813-8739-2838
Cikarang0812-8190-1243
Ciputat0813-1040-4320
Citeureup021-87909663
Delanggu0272-551115
Gemolong0852-9355-4887
Grafika0813-9097-7788
Pasar0852-2708-6977
Terminal0821-3683-0005
Jatijajar0812-1905-9222
Kalimalang0813-8955-7474
Karanganyar0822-2100-7888
Kartosuro0821-3798-1990 / 0271-7580870
Klaten0856-4750-3181 / 0812-2627-1651
Terminal0856-4004-2137
Magelang0293-367468
Parung0813- 8964-4306
Pulogebeng0813-1874-9749
Purworejo0852-9313-4989
Salatiga0298-323351
Semarang024-7607204 / 0877-3634-7013
Simpang Depok021-93024446
Solo, Jl. Ahmad Yani No. 3390878-3514-3410
Sukasari0251-8321051
Tambak0821-3378-7262
Yogyakarta0274-7447885

Penutup

Tentunya setelah melihat informasi di atas, pastinya Anda akan langsung bersiap-siap untuk melakukan perjalanan dengan armada ini.

Semoga artikel tentang rute dan harga tiket bus Mulyo Indah ini bisa bermanfaat bagi anda, terima kasih.

Leave a Comment