Bus Sulfiani Trans: Rute, Agen, Jadwal & Harga Tiket Agustus 2023

Bus Sulfiani Trans – Anda sedang merencanakan perjalanan ke daerah Sulawesi Tengah? Mungkin Anda bisa memakai bus kali ini.

Selain terjangkau, bus menjadi alternatif transportasi umum untuk bepergian karena efisien dan tidak memakan banyak waktu. 

Berbicara tentang jalur lintas Sulawesi, pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan beberapa nama bus yang lalu-lalang.

Bus Sulfiani Trans
Bus Sulfiani Trans

Saat ini, perusahaan otobus berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik.

Di antara bus tersebut, ada satu bus yang direkomendasikan banyak penumpang, yaitu Bus Sulfiani Trans.

CV Sulfiani Trans merupakan salah satu bus yang melintasi kota-kota besar di Pulau Sulawesi.

Bus ini sudah sangat berpengalaman dalam melayani penumpang antar kota maupun luar kota.

Armadanya pun banyak dan siap mengantar Anda sampai ke kota tujuan. 

Beragam keunggulan pun ditawarkan oleh Bus Sulfiani Trans, mulai dari jadwal keberangkatan yang teratur, fasilitas yang nyaman, dan prioritas keamanan penumpang.

Tak heran, jika bus ini terus bertahan di tengah munculnya kompetitor lainnya.

Ingin tahu ulasan menarik tentang bus ini? Tenang saja, Anda bisa menyimak jadwal dan besaran tarif CV Sulfiani Trans di bawah ini! 

Baca juga :

Profil Bus Sulfiani Trans

CV Sulfiani Trans atau PT. Anugerah Sulfiani Jaya adalah salah satu perusahaan otobus yang melayani rute perjalanan di Sulawesi.

Bus Sulfiani Trans ini bergerak dalam layanan angkutan umum, khususnya trayek AKDP dan melewati beberapa kota di Pulau Sulawesi.

Rute perjalanan akan dimulai dari Kabupaten Sinjai dengan tujuan akhir Kota Palu. 

Bus dengan warna oranye dan hijau ini selalu mengutamakan kenyamanan dalam berkendara dan didukung oleh driver yang berpengalaman.

Selain untuk angkutan umum, bus ini juga menyediakan jasa persewaan bus untuk pariwisata.

Bus Sulfiani Trans memiliki armada yang keberangkatannya sangat teratur.

Calon penumpang bisa langsung berangkat dan kebanyakan berangkat di malam hari, sehingga paginya tidak terasa Anda sampai di tempat tujuan.

Kontak Bus Sulfiani Trans:

  • Kantor Pusat : Dusun Rombo, Desa Saukang, Kec. Sinjai Timur, Kab. Sinkai, Kab. Sinjai, Sulawesi Selatan
  • No. Telepon : 0852-5609-2371 / 0852-4022-0045
  • Situs : pt-augerah-sulfiani-jaya.business.site
  • Akun Instagram : –

Armada dan Fasilitas Bus Sulfiani Trans

Armada bus yang digunakan CV Sulfiani Trans yaitu armada bus merk Hino berkapasitas 30 penumpang.

Bus ini hanya memiliki 1 kelas bus, yaitu Business AC dengan fasilitas sebagai berikut : 

  • Reclining Seat yang nyaman
  • Full AC di setiap tempat duduk
  • Konfigurasi seat 2-2
  • Charger Port Ponsel
  • Parkir luas
  • TV dan speaker untuk memutar musik dan hiburan lainnya
  • Kabin penyimpanan dan bagasi yang luas
  • Bus berangkat malam, sehingga Anda bisa beristirahat dalam perjalanan

Rute & Harga Tiket Bus Sulfiani Trans Terbaru 2023

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, Bus Sulfiani Trans melayani beberapa rute perjalanan di Sulawesi Tarifnya pun beragam.

Berikut rute dan harga tiket bus Sulfiani Trans terbaru yang wajib anda ketahui sebelum membeli tiket.

RuteTarif (Rp)
Bulukumba – Sinjai – Palu300.000
Palu – Sinjai – Bulukumba300.000

Ket : Tarif Bus Sulfiani Trans bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan perusahaan masing-masing. 

Penutup

Nah, itulah tadi uraian singkat mengenai Bus Sulfiani Trans, mulai dari rute perjalanan, tarif, dan jadwal keberangkatan.

Dari tulisan di atas, sudah tidak diragukan lagi apabila bus ini masih menjadi andalan banyak orang untuk bepergian di dalam kota maupun ke luar kota sampai sekarang. 

Semoga, artikel ini bisa menjadi bahan pertimbangan Anda dalam menentukan moda transportasi umum yang nyaman dan cepat sampai tujuan.  

Leave a Comment