Sleeper Bus Bintang Timur: Rute, Jadwal & Harga Tiket Agustus 2023

TICBUS.COM – Berkeliling Sulawesi bisa sangat menyenangkan dan menambah pengalaman baru terutama bagi yang belum pernah berkunjung ke sana.

Sudah tersedia fasilitas transportasi seperti sleeper Bus Bintang Timur yang siap memanjakan Anda selama perjalanan.

Terlebih lagi jika Anda memilih trayek yang cukup jauh, tentu saja bus dengan fasilitas standar akan membuat perjalanan terasa melelahkan.

Sleeper Bus Bintang Timur
Sleeper Bus Bintang Timur

Tentunya bersantai sejenak selama perjalanan bisa dilakukan jika Anda menggunakan sleeper bus ini.

Untuk informasi lebih jelasnya mengenai bus yang satu ini maka simak saja informasi lebih lengkapnya di bawah ini.

Baca juga :

Sekilas Tentang Sleeper Bus Bintang Timur

PO Bintang Timur merilis armada terbaru dengan 8 unit bus yang berasal dari karoseri Adiputro.

Sasis Mercedes Benz OH O500RS 1836 dengan bodi Jetbus 3+ Dream Coach.

Bodi ini memiliki perbedaan dibandingkan Dream Coach yang lain. Untuk bodi lainnya memakai MHD dan sedangkan PO Bintang Timur memakai SHD.

Ketika berbicara mengenai bus dengan layanan premium yang sudah pasti ada yaitu toilet.

Namun bus ini tidak menyediakannya karena memang masyarakat Sulawesi lebih memilih rest area.

Ini pula yang membuat bus ini memiliki jumlah kapsul atau kabin yang jauh lebih banyak dibandingkan unit sejenis yaitu 24 kabin.

Susunannya vertical atau atas-bawah yang mempunyai konfigurasi 1-1.

Armada & Fasilitas Sleeper Bus Bintang Timur

Setelah mengetahui sasis dan bodi yang digunakan tentunya Anda bertanya-tanya apa saja fasilitas dari sleeper Bus Bintang Timur yang satu ini.

Berikut ini terdapat beberapa fasilitas yang bisa ditemukan serta nikmati di perjalanan ketika memilih armada ini.

  • Kursi pijat
  • AVOD
  • Full AC
  • USB port
  • Lampu baca
  • Selimut
  • Bantal
  • Guling dan lainnya

Hal yang unik dari fasilitas ini adalah tersedianya guling di mana untuk bus sejenis layanannya hanya terbatas pada bantal dan selimut saja.

Rute & Harga Tiket Sleeper Bus Bintang Timur Terbaru

Rute yang disediakan oleh PO Bintang Timur ini cukup banyak dengan harga yang terjangkau sehingga ke mana pun tujuannya bisa dijangkau.

Untuk informasi lebih jelas mengenai rute, jadwal, dan juga tarifnya sebagai berikut ini:

RuteJadwalTarif (Rp)
Makassar – Lamasi19.30300.000
Makassar – Sorowako18.00400.000
Makassar – Rante Damai19.30300.000
Makassar – Seriti19.30300.000
Makassar – Malili19.30400.000
Makassar – Mangkutana19.30300.000
Makassar – Wasuponda19.30400.000
Makassar – Wawondula19.30400.000
Makassar – Bone Bone19.30300.000
Makassar – Masamba19.30300.000
Makassar – Mamuju19.30300.000
Makassar – Bahodopi19.30300.000
Makassar – Bungku19.30300.000
Makassar – Kolonodale19.30300.000
Makassar – Palopo19.30300.000
Makassar – Makale19.30250.000
Makassar – Rantepao19.30250.000
Makassar – Toraja19.30250.000

NB: Harga tiket sleeper bus Bintang Timur bisa berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya, tergantung kebijakan perusahaan.

Kontak & Agen Bus Bintang Timur Terdekat

Pemesanan PO Bintang Timur tergolong sangat mudah baik itu secara online maupun offline dengan cara datang langsung ke agen terdekat.

Untuk Anda yang ingin lebih praktis dan mudah maka pemesanan secara online adalah solusinya dengan bantuan website ataupun aplikasi ticketing.

Namun jika tertarik melakukan pemesanan secara offline maka informasi seputar alamat kantor pusat, agen, dan kontaknya perlu diketahui.

Berikut informasi kontak kantor pusat dan agen Po Bintang Timur di Sulawesi.

Kontak Bus Bintang Timur

  • Alamat: Jl. Perintis Kemerdekaan Km. 9, Blok A, No. 10, Tamalanrea Indah
  • Telepon: 0411-5886-11 / 0853-9526-9595
  • Akun Instagram: @po.bintangtimur
AgenAlamatKontak
LuwuLamasi0852-4255-6192
PalopoJl. Manennungeng No. 161, Dangerakko0471 – 24399
MangkutanaJl. Trans Sulawesi Maleku, Mangkutana0853-4372-5757
TorajaJl. A Yani No.100, Mentirotiku0423 – 21142
WawondulaJl. Ahmad Yani No.15, Wawondula0811-4216-010

Penutup

Itulah hal-hal yang perlu diketahui soal sleeper Bus Bintang Timur berkaitan dengan armada, fasilitas, rute, harga tiket, hingga alamat agennya.

Trayek yang luas, fasilitas memuaskan, dan harga terjangkau merupakan kombinasi yang pas bagi Anda untuk memilih PO Bintang Timur ini sebagai solusi perjalanan selama berada di Sulawesi tentunya.

Leave a Comment