Bus Lampung Jogja: Jadwal + Harga Tiket Agustus 2023 Semua PO

TICBUS.COM – Bus jurusan Lampung ke Jogja atau sebaliknya kian hari terus mengalami peningkatan.

Ini disebabkan karena banyaknya masyarakat Lampung yang merantau ke Jogja demi kepentingan pekerjaan ataupun sekadar wisata.

Itulah yang menyebabkan harga tiket bus Lampung Jogja terus berubah sesuai kondisinya.

Harga Tiket Bus Lampung Jogja
Harga Tiket Bus Lampung Jogja

Semakin ramai mobilitas di dua wilayah ini,  tidak menutup kemungkinan semakin naik juga harga tiket yang ditawarkan.

Namun, masih ada beberapa operator yang tetap menawarkan harga terjangkau dengan kualitas terjamin.  

Jadwal dan Harga Tiket Bus Lampung Jogja Terbaru

Harga tiket bus jurusan Lampung ke Jogja sangat beragam tergantung dengan operator yang dijadikan pilihan.  

Meski begitu, perbedaan harga juga tidak terlalu berpengaruh dengan kualitas dan layanan bus. Beberapa bus yang murah terkadang memiliki fasilitas lebih lengkap, demikian sebaliknya.

Untuk itulah,  Anda juga harus mengetahui review dari beberapa operator bus jurusan Lampung Jogja seperti berikut:

1. Sinar Jaya

Nama bus Sinar Jaya sebagai transportasi pengangkut antar kota dan pulau memang sudah sangat terkenal di Indonesia.

Salah satu penyebabnya karena layanan yang sangat baik dari bus ini, baik pelayanan petugas armada ataupun fasilitasnya.

Namun untuk fasilitas masih menyesuaikan jenis bus yang dipesan. Pada kelas eksekutif juga sudah dilengkapi dengan area merokok dan toilet yang jarang ditemukan di armada bus lainnya.

Adapun perjalanan dari Lampung ke Jogja dengan bus ini bisa memakan waktu sekitar 20 jam.

Berikut tabel keberangkatan dan harga tiket yang dikenakan:

BerangkatTibaHarga Tiket
11.00 Banjar Agung09.30 GiwanganRp400.000,00
11.00 Banjar Agung09.00 GiwanganRp400.000,00
12.30 Bandar Jaya09.30 GiwanganRp400.000,00
12.30 Bandar Jaya09.00 JomborRp400.000,00
14.20 Rajabasa09.00 JomborRp400.000,00
13.20 Metro09.30 GiwanganRp400.000,00
13.20 Metro09.00 JomborRp400.000,00
14.35 Wayhalim09.30 GiwanganRp400.000,00
14.35 Wayhalim09.00 JomborRp400.000,00
14.20 Rajabasa09.30 GiwanganRp400.000,00
15.10 Panjang09.30 GiwanganRp400.000,00
15.10 Panjang09.00 Terminal JomborRp400.000,00

2. Putera Remaja

Putera Remaja terkenal sebagai bus yang selalu mengeluarkan inovasi baru demi memberikan kepuasan kepada pelanggannya.

Salah satu inovasinya adalah hadirnya bus medium yang memberikan fasilitas toilet di dalamnya. Padahal fasilitas ini umumnya hanya ada pada bus ukuran besar saja.

Selain fasilitasnya yang terbilang lengkap, armada bus juga menawarkan harga tiket lebih terjangkau.

Terlebih jika membelinya langsung di agen tanpa melalui perantara.  Tarif tiket dan jadwal keberangkatannya adalah:

BerangkatTibaHarga Tiket
15.00 Terminal Lampung  13.00 GiwanganRp338.000,00
10.00 Lampung Utara08.00 GiwanganRp390.000,00

3. Batu Mukti Putra

BerangkatTibaHarga Tiket
16.00 Indomaret Simpang Randu  20.00 Garasi Batu Mukti PutraRp400.000,00
16.00 Indomaret Simpang Randu18.00 Terminal GiwanganRp400.000,00
20.00 RM Kalianda 3 Saudara20.00 Garasi Batu Mukti PutraRp400.000,00
20.00 RM Kalianda 3 Saudara18.00 Terminal GiwanganRp400.000,00

4. Rosalia Indah

Harga tiket bus Lampung Jogja dengan bus Rosalia Indah lebih bervariasi. Harganya berbeda-beda tergantung kelas dan tempat membeli tiket.

Kalau langsung pada agennya, tentu saja harganya juga lebih murah sesuai dengan harga umumnya.

Tapi Rosalia Indah untuk jurusan Lampung Jogja hanya menyediakan armada kelas eksekutif AC dengan seat 2-2.

Berikut adalah jadwal keberangkatan dan harga tiket yang dikenakan  oleh operator Rosalia Indah pada jurusan Lampung Jogja:

BerangkatTibaHarga Tiket
15.00 Terminal Lampung  12.30 GiwanganRp485.000,00

5. Puspa Jaya

Puspa Jaya termasuk bus asli Lampung yang juga melayani transportasi ke pulau Jawa seperti Yogyakarta.

Namun saat ini keberadaannya mulai jarang ditemukan. Salah satu penyebabnya karena cabang  jasa transportasi yang dibuka sangat luas, tidak hanya bus tapi juga taksi.

Sebagai bus asli dari Lampung, Puspa Jaya tetap disukai oleh masyarakat. Apalagi dengan dukungan fasilitasnya yang juga bersaing dengan bus lain sekelasnya.

Berikut tabel jadwal keberangkatannya:

BerangkatTibaHarga Tiket
16.00 Terminal Lampung  12.15 GiwanganRp400.000,00

6. SAN

SAN adalah singkatan dari Siliwangi Antar Nusa. Bus yang juga sudah dikenal di kalangan pelancong ini juga menawarkan harga tiket bus Lampung Jogja yang masih tergolong standar.

Jadwal keberangkatan dan tarif tiketnya adalah sebagai berikut:

BerangkatTibaHarga Tiket
01.00 Terminal Lampung  22.00 GiwanganRp450.000

7. DAMRI

Sebagai salah satu bus dari perusahaan milik negara, Damri tentunya tidak kalah saing dengan bus antara pulau lain di kelasnya.

Fasilitasnya pendukungnya sama dengan bus pada umumnya, yakni AC, DVD dan LCD. Untuk harga tiketnya, tergolong cukup terjangkau seperti di bawah ini:

BerangkatTibaHarga Tiket
15.00 Terminal Rajabasa  06.30 Pool Damri JogjaRp380.000,00

Untuk bisa menghemat tenaga dan biaya dalam menempuh perjalanan Lampung – Jogja, maka bus eksklusif atau bisnis sangat cocok dijadikan pilihan perjalanan yang nyaman.

Apalagi  harga tiket bus Lampung Jogja masih tergolong terjangkau dengan adanya layanan makan dan fasilitas lengkap di dalamnya.

Tips Menggunakan Bus Lampung Jogja

Sebelum menaiki bus jurusan Lampung Jogja ini, kami punya tips-tips menarik agar perjalanan anda lebih nyaman, aman, dan menyenangkan.

  • Pahami seluk beluk terminal.
  • Mengetahui lokasi loket bus yang akan anda gunakan.
  • Selalu waspada dan jangan pernah pasang muka bingung.
  • Membawa barang secukupnya.
  • Jawab dengan sopan dan tegas bila bertemu calo.
  • Silakan berbaur atau bergabung dengan penumpang lain.
  • Memiliki alternatif PO lain.
  • Bila ingin menikmati suasana perjalanan pilihlah kursi depan.
  • Siapkan obat-obatan seperti minyak kayu putih, antimo dan kantong plastik jika anda tipe orang yang mudah mabuk perjalanan.

Demikian informasi tentang jadwal dan harga tiket bus Lampung Jogja terbaru yang bisa dijadikan referensi apabila ingin bepergian atau pulang kampung.

Leave a Comment